Pengaruh Literasi Keuangan, Modal Sosial Dan Inklusi Keuangan Terhadap Kinerja UMKM Provinsi Sumatera Barat Di Masa Pandemi Covid-19
Main Article Content
Abstract
Pandemi Covid-19 memberikan dampak besar pada sektor ekonomi Indonesia. Terutama pada sektor UMKM yang merupakan salah satu stabilisator perekonomian Negara. Pandemi secara langsung telah berdampak pada kinerja UMKM. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh literasi keuangan, modal sosial dan inklusi keuangan terhadap kinerja UMKM pada masa pandemic Covid-19. Sampel penelitian adalah 143 UMKM yang ada di provinsi Sumatera Barat. Sampel dikumpulkan menggunakan teknik purposive sampling dengan cara melakukan penyebaran kuesioner memalui google form dan secara langsung. Penelitian ini bersifat kuantitatif dan menggunakan alat analisis SPSS versi 2.3. Level unit analisis penelitian ini adalah pelaku UMKM di provinsi Sumatera Barat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa literasi keuangan berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja UMKM, modal sosial berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja UMKM dan inklusi keuangan memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja UMKM pada masa pandemic Covid-19